TNI AL-Dispen Puspenerbal (22/9/2024) | Pangkalan Udara TNl AL (Lanudal) Manado Puspenerbal mendukung penyelenggaraan akai Bakti Sosial Kesehatan salam rangka menyambut HUT Ke-79 TNl tahun 2024 yang digelar TNI Wilayah Manado pada Minggu (22/9/2024).
Kegiatan baksoskes yang dimotori Kodam XIII/Merdeka ini, TNl wilayah Manado menggelar bakti kesehatan berupa Donor Darah, Pengobatan Umum, Gigi Dan Khitanan Masal, yang dilaksanakan di Grhadika Jaya Sakti Kodam XIII/Mdk, Manado.
Kegiatan bakti kesehatan tersebut berlangsung selama dua hari dimulai dari hari Sabtu 21 September 2024 lalu melibatkan Tim Kesehatan dari seluruh matra TNI di wilayah Manado yang terdiri dari TNI AD, AL dan AU.
Pada kesempatan tersebut Danlanudal Manado, Letkol Laut (P) Candra Budiharjo, mengirimkan tenaga kesehatannya, yakni Paur Polum BP Lanudal Manado, Letda Laut (K) dr. Zerry All Vindo Tarigan., untuk turut bergabung membantu pelaksanaan kegiatan Bakti Kesehatan yang dilaksanakan.
Selain itu, pada kegiatan Donor Darah sebanyak 10 Prajurit Lanudal Manado juga dilibatkan untuk berpartisipasi mendonorkan darahnya.
0 Komentar